Menu Istimewa

Assalamualaikum teman-teman... Selamat pagi... Alhamdulillah bintulu cerah ceria pagi ini. Bagi para ibu-ibu yang difikirkan setiap bangun pagi adalah masak apa yah hari ini? Hehe begitupun denganku. Tapi ada nih menu yang membuat makan lahap. Bahkan Fafa pun lahaaap. Yaitu tumis sayur pakis, tempe goreng dan sambal terasi. Rasanya gimana? Jangan ditanya, maknyuuus pokoknya. Alhamdulillah

Begini nih Resepnya

Tumis sayur Pakis

Bahan
Pakis

Bumbu
Bawang merah 3 
Bawang putih 3 siung
Terasi secukupnya
Garam
Cabai (sesuai selera)
Tomat 

Minyak secukupnya untuk menumis

Cara memasak
Ada tips nih untuk menghilangkan getah yang ada di pakis.
1. Belah 2 pakis baru potong potong sesuai selera
2. Masukan pakis ke dalam air panas/rendam pakis dengan air garam sebelum dimasak. (kalau saya sekarang lebih suka direndam dengan garam. 

Haluskan semua bumbu kecuali tomat karena lebih segar dipotong- potong. 
Lalu tumis deh, jangan lupa pastikan bumbu harum baru masukan sayur pakisnya yah. 

Resep tempe goreng favorit aku dapat dari budeku yang jagi masak, dan terbukti ini juga jadi favorit suami dan Fafa.

Tempe goreng

Bahan
Tempe
Bumbu
Bawang merah 3 biji
1 sdt garam

Minyak secukupnya untuk menggoreng (secukuonya saja yah, karena minyak bekas tempe itu hitam)

Caranya 
Tumbuk bawang dan garam tak perlu sampai halus, cukup kasar saja, lalu masukan air secukuonya. Kemudian masukan tempe biarkan beberapa menit. Goreng deeeh. Jangan lupa angkat bawangnya dulu setelah terlihat mengambang karena bawang akan mengering setelah diangkat.

Sambal terasi
Bahan
Cabai 7
Terasi
Tomat
Bawang merah 3
Bawang putih 1 siung
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya

Caranya
Goreng semua bahan kecuali garam dan gula. Lalu haluskan di cobek. Lebih sedap nguleg ya teman-teman. 

Begitulaaah..... Happy cooking ibu-ibu muda... 🥰🥰




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Nak

Kamu kuat, lebih dari yang kamu bayangkan